Kalahkan Genoa 2-0, Juventus ke Perempatfinal Coppa Italia

Juventus vs Genoa 2-0 Video Gol & Highlights
Juventus vs Genoa 2-0 Video Gol & Highlights

Juventus melaju ke perempatfinal Coppa Italia setelah mengalahkan Genoa 2-0 pada pertandingan babak 16 besar di Allianz Stadium Rabu (20/12/2017) atau Kamis dinihari WIB.

Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain masing-masing menyumbangkan satu gol untuk kemenangan Juve.

Setelah dicadangkan pada dua pertandingan secara beruntun, Dybala menjadi starter. Penyerang asal Argentina itu memainkan peran false nine dengan diapit oleh Federico Bernardeschi dan Douglas Costa.

Dybala tampil gemilang pada laga ini. Dia membuka keunggulan Juve lewat golnya di menit ke-42, kemudian membuat assist untuk gol Higuain di menit ke-76.

Skor akhir Juventus vs Genoa 2-0.

Di babak perempatfinal, Juventus akan menghadapi Torino di Allianz Stadium pada 3 Januari 2018. Torino lolos ke babak berikutnya setelah menyingkirkan AS Roma.

Juventus vs Genoa 2-0 Highlights & Full Match


Susunan Pemain
Juventus:
Szczesny; Lichtsteiner (Chiellini 73), Barzagli, Rugani, Asamoah; Marchisio, Bentancur, Sturaro; Douglas Costa (Higuain 61), Dybala, Bernardeschi (Matuidi 85)

Genoa: Lamanna; Biraschi, Rossettini, Gentiletti; Lazovic (Ricci 61), Omeonga, Cofie, Brlek; Laxalt, Centurion (Pellegri 72), Galabinov (Rossi 77).*

Previous Post Next Post