Jadwal Indonesia vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-18 2017 Dimajukan
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Thailand pada Semifinal Piala AFF U-18 Championship 2017, Jumat (15/9/2017), dimajukan menjadi Pkl 15.30 WIB.
Semula, duel Indonesia vs Thailand akan berlangsung Pkl 18.30 WIB, namun berubah menjadi sore dan Malaysia vs Myanmar mundur menjadi Pkl 18.30 WIB.
Perubahan jadwal tersebut mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan. Menurut peraturan, jika Myanmar sebagai tuan rumah lolos ke babak semifinal, maka mereka akan bertanding pukul 18.30 WIB.
Egy Maulana Vikri dan Witan Sialuman membukukan dua gol. Hanis Sagara menjadi pencetak gol yang memastikan Indonesia lolos langsung ke semifinal.
Di laga lainnya, Myanmar menang 2-1 atas Vietnam. Myanmar pun lolos ke semifinal sebagai runner-up grup bersama Indonesia yang menjadi juara grup.
Jadwal Lengkap Semifinal Piala AFF U-18 2017
Indonesia vs Thailand
Stadion Thuwunna, Yangon
Jumat, 15 September 2017
Kickoff 15.30 WIB (Live di Indosiar)
Malaysia vs Myanmar
Jumat, 15 September 2017
Kickoff 18.30 WIB