Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Filipina - SEA Games Kamis 17 Agustus 2017 Pkl 19.45 WIB. Siaran Langsung SCTV.
Timnas Indonesia U-22 bertanding melawan Timnas Filipina U-22 pada lanjutan penyisihan kedua Grup B Sepakbola SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malsyaia, Kamis (17/8/2017) Pkl 19.45 WIB.
Perjuangan Timnas Indonesia U-22 ini bertepatan dengan HUT ke-72 RI. Karenanya, dipastikan, skuat Timnas U-22 memiliki motivasi berlipat untuk menang dalam laga ini. Tim Garuda Muda diharapkan bermain dengan semangat juang '45.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, diprediksi tidak banyak melakukan perubahan formasi pemain yang tampil bagus saat bermain imbang 1-1 kontra Thailand di pertandingan pertama.
Prediksi Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-22: Kurniawan Kartika Ajie; Gavin Kwan Adsit, Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin, Rezaldi Hehanussa; Hargianto, Septian David Maulana, Evan Dimas Darmono; Saddil Ramdani, Febri Hariyadi, Ezra Walian.
Timnas Filipina U-22: Ray Joyel; Jeremiah Rocha, Junell Bautista, Julian Clarino, Joshua Grommen; Jordan Jarvis, Jaime Cheng, Dylan De Bruycker, Yoshiharu Koizumu; Daniel Gadia, Javier Gayoso.
Timnas Filipina U-22: Ray Joyel; Jeremiah Rocha, Junell Bautista, Julian Clarino, Joshua Grommen; Jordan Jarvis, Jaime Cheng, Dylan De Bruycker, Yoshiharu Koizumu; Daniel Gadia, Javier Gayoso.
#TimnasDay! Dukung dan saksikan Indonesia vs Filipina nanti malam. Ayo Indonesia berikan yang terbaik!#TimnasIndonesia #SEAGames2017 #PSSI pic.twitter.com/iU7qJjAdrA— PSSI - FAI (@pssi__fai) August 17, 2017
