Persib Bandung Segera Rekrut Pelatih Baru Pengganti Djanur

Persib Bandung Segera Rekrut Pelatih Baru Pengganti Djanur
Persib Bandung Segera Rekrut Pelatih Baru Pengganti Djanur yang Mengundurkan Diri.

Sepakbola -- Setelah resmi menerima pengunduran diri Djadjang Nurdjaman alias Djanur, Persib Bandung tidak langsung merekrut pelatih baru.

Manajemen Persib menunjuk asisten pelatih Herrie Setiawan sebagai pelatih sementara hingga ada pelatih baru.

Manajer Persib Bandung, H. Umuh Muchtar, mengatakan, Persib dipastikan akan segera merekrut pelatih baru. Namun, ia mengaku belum ada gambaran sosok pelatih mana yang akan didatangkan untuk melatih Persib Bandung.

"Belum ada gambaran karena Pak Djadjangnya juga mendadak mengundurkan diri. Masih saya bicarakan dengan manajemen," jelasnya ketika ditemui awak media siang tadi, Ahad (16/7/2017), dikutip laman bobotoh.id.

Untuk sementara, menurut Umuh, adalah Persib akan dilatih oleh duo asisten pelatih Herrie 'Jose' Setiawan dan Asep.

Kedua asisten pelatih itu akan mendamping Atep dkk di dua pertandingan sisa putaran pertama Liga 1, yakni kontra Persija Jakarta (22/7/2017) dan Perseru Serui (29/7/2017).

"Saya mengerti perasaan Pak Djadjang, apa boleh buat semuanya dilakukan demi kebaikan Persib. Akan sulit memepertahankan Pak Djadjang bila ia sudah tidak sepenuh hati di Persib," tambahnya.

Umuh menuturkan, manajemen menargetkan pelatih baru Maung Bandung sudah ada di putaran kedua Liga 1.

"Putaran kedua harus ada pelatih baru. Manajemen setujui Djadjang mundur, ia tadi sudah telepon," kata Umuh. 

Saat bobotoh ramai mendesak Djanur mundur, nama eks pelatih Timnas Thailand, Kiatisuk Senamuang, digadang-gadang menjadi pelatih Maung Bandung. Kini Kiatisuk sudah melatih salah satu klub di Liga Thailand.

Nama-nama yang beredar di media sebagai calon pelatih baru Persib antara lain Indra Sjafri, Benny Dollo, dan Rahmad Darmawan.*

Previous Post Next Post