Berkaca pada kasus Sergio Ramos, Mourinho menduga Ronaldo hanya memanfaatkan United agar Madrid lunasi utang pajaknya.
Dikabarkan, Ronaldo sudah meminta kepada manajemen Real Madrid agar dia dimasukkan dalam daftar jual setelah dirinya dikejar oleh otoritas pajak.
Mourinho tidak percaya dengan kabar itu. Ia pun menyatakan tidak mau merekrut eks pemain bintang MU tersebut.
Dilansir Daily Star, Mourinho yakin Manchester United hanya dimanfaatkan oleh Ronaldo untuk menguatkan posisi tawarnya agar bisa bertahan di Real Madrid dan mendapatkan jaminan finansial yang lebih baik dari klub raksasa Spanyol itu.
Muncul kabar, CR7 meminta Madrid agar melunasi utang pajaknya sebagai syarat bertahan di Santiago Bernabeu.
Mourinho melihat Ronaldo sengaja memanfaatkan United agar Madrid bersedia membayar utang pajaknya.
Saat Ronaldo santer dikabarkan ingin hengkang dari Madrid, Mourinho yang juga eks pelatih Madrid mengabaikan isu tersebut.
Mourinho berkaca pada kasus Sergio Ramos. Kapten Real Madrid itu ramai diberitakan mau bergabung dengan MU dua tahun lalu, ketika Los Blancos menolak permintaan gajinya.
Namun, ketika Ramos benar-benar ngotot mau pindah, El Real mengalah dan memberinya kontrak baru dengan gaji yang besar. Ramos pun kemudian membatalkan rencana pindah ke Old Trafford.
Meski demikian, Sky Sports mengabarkan, Ronaldo menyatakan setuju bergabung kembali dengan Manchester United.
Meski demikian, Sky Sports mengabarkan, Ronaldo menyatakan setuju bergabung kembali dengan Manchester United.
Sumber dekat Ronaldo menyatakan, Ronaldo ingin menghabiskan karier di Old Trafford. Ronaldo kemungkinan besar terbang ke Manchester usai Piala Konfederasi 2017.
Cristiano Ronaldo mulai bersinar saat bermain di Manchester United pada awal musim 2003-2004. Selama berkostum Setan Merah, ia mengoleksi 118 gol dari 292 pertandingan di seluruh kompetisi.
Bersama United, Ronaldo menuai tiga gelar juara Premier League, sekali Piala FA, dua trofi Piala Liga Inggris, dan masing-masing sekali trofi juara Community Shield, Liga Champions, serta Piala Dunia Antarklub.
Pada musim panas 2009, Cristiano Ronaldo memutuskan pindah ke Real Madrid dengan saga transfer sebesar 80 juta pounds, sekaligus menjadi rekor dunia saat itu.*
Cristiano Ronaldo mulai bersinar saat bermain di Manchester United pada awal musim 2003-2004. Selama berkostum Setan Merah, ia mengoleksi 118 gol dari 292 pertandingan di seluruh kompetisi.
Bersama United, Ronaldo menuai tiga gelar juara Premier League, sekali Piala FA, dua trofi Piala Liga Inggris, dan masing-masing sekali trofi juara Community Shield, Liga Champions, serta Piala Dunia Antarklub.
Pada musim panas 2009, Cristiano Ronaldo memutuskan pindah ke Real Madrid dengan saga transfer sebesar 80 juta pounds, sekaligus menjadi rekor dunia saat itu.*