Jadwal MotoGP Mugello Italia 2017

Jadwal MotoGP Mugello Italia 2017 - Seri Keenam MotoGP 2017 Jumat-Minggu 2-4 Juni 2017.

Jadwal MotoGP Mugello Italia 2017
MotoGP Update -- MotoGP 2017 memasuki seri keenam di Sirkuit Mugello Italia 2-4 Juni 2017. Jadwal GP Mugello dimulai  Jumat 2 Juni 2017 dengan latihan bebas pertama dan kedua (FP1 & FP2).

Jadwal MotoGP Mugello Italia, Sabtu 3 Juni 2017, latihan bebas ketiga dan keempat (FP3 & FP4), dilanjutkan dengan sesi kualifikasi.

Jadwal Race MotoGP Mugello Italia Minggu 4 Juni 2017 Pukul 19.00 WIB (Siaran Langsung Trans7).

Menjelang GP Italia, para penggemar olahraga sepedamotor digemparkan kabar kecelakaan Valentino Rossi saat berlatih motoscross, Kamis (25/5/2017).

Belakangan pihak Movistar Yamaha memastikan Rossi tidak mengalami cedera serius dan siap mengikuti MotoGP Mugello Italia 2017.

Muslim lalu, Rossi meraih pole position di Mugello, namun gagal finis. Seperti dialaminya di MotoGP Le Mans Prancis 2017, Rossi jatuh dan tidak dapat meneruskan balapan.

Di Mugello, Rossi mengemban misi membayar kegagalannya musim lalu sekaligus kegagalan di GP Prancis.

Namun, Rossi harus bekerja keras untuk menang di Mugello Italia, di negerinya sendiri.

Selain harus melupakan trauma kecelakaan motocross, pemimpin klasemen semnatra MotoGP 2017, Maverick Vinales, menegaskan siap untuk bertarung dengan Valentino Rossi .

"Saya tahu Mugello akan sangat sulit karena Valentino benar-benar sangat spesial di sana," kata Vinales. 

"Tapi ini adalah salah satu dari trek dimana gaya berkendara saya terasa sangat bagus dan sepertinya bagus untuk Yamaha," imbuhnya dilansir Crash.

Pada balapan di Mugello 4 Juni 2017, Rossi akan disambut oleh fans tuan rumah. Namun, Vinales yakin dia bisa bertarung melawan rekannya di Movistar Yamaha itu.

“Akan lebih baik jika ada lebih banyak pertandingan seperti itu, pertunjukan yang bagus, pengendaraan yang bagus di motor. Saya hanya berharap bisa menang," kata Vinales. 

Maverick Vinales
Vinales menyadari, Rossi akan tangguh di Mugello. 

"Saya tahu Valentino sangat baik dalam hal itu dan pastinya dia tidak akan menyerah. Dia akan berusaha lebih keras lagi di Mugello, tapi kita bisa kuat menghadapinya."

Eks rekan Rossi yang kini memperkuat Ducati, Jorge Lorenzo, juga bertekad mengulang suksesnya di Mugelo. Musim lalu Lorenzo finis pertama diikuti Marc Marquez dan Andrea Iannone.

Lorenzo bertekad meraih podium pertamanya musim ini.

"Meraih hasil yang baik dan memperbaiki motor di Bologna, markas Ducati, bagi saya sama pentingnya. Target saya adalah tetap menjadi pebalap Ducati terbaik di sirkuit-sirkuit berikutnya," kata Lorenzo.

"Saat ini jelas Dovizioso lebih cepat dari saya. Namun, target saya adalah memiliki catatan waktu lebih baik di kondisi kering dan menjadi pebalap Ducati tercepat dengan memiliki hasil terbaik di Mugello," tambahnya.

Lorenzo saat ini berada di urutan kedelapan Klasemen Sementara MotoGP 2017 dengan raihan 38 poin. Pebalap berjuluk X-Fuera itu tertinggal 16 poin dari Andrea Dovizioso berada di peringkat keenam.

Jadwal Lengkap MotoGP Mugello Italia 2017

Jumat 2/6/2017
14.55 - 15.40 WIB: Sesi latihan bebas 1
19.05 - 19.50 WIB: Sesi latihan bebas 2

Sabtu 3/6/2017
14.55 - 15.40 WIB: Sesi latihan bebas 3
18.30 - 19.00 WIB: Sesi latihan bebas 4
19.10 - 19.25 WIB: Sesi kualifikasi 1
19.35 - 19.50 WIB: Sesi kualifikasi 2

Minggu 4/6/2017
14.40 - 15.00 WIB: Sesi pemanasan
19.00 WIB: Balapan

Hasil MotoGP Mugello Italia 2016

1 Jorge LORENZO Yamaha SPA 173.9 41’36.535
2 Marc MARQUEZ Honda SPA 173.9 +0.019
3 Andrea IANNONE Ducati ITA 173.6 +4.742
4 Dani Pedrosa Honda SPA 173.6 +4.910
5 Andrea DOVIZIOSO Ducati ITA 173.5 +6.256
6 Maverick VIÑALES Suzuki SPA 173.3 +8.670
7 Bradley SMITH Yamaha GBR 173.0 +13.340
8 Danilo PETRUCCI Ducati ITA 172.9 +14.598
9 Aleix ESPARGARO Suzuki SPA 172.6 +18.643
10 Michele PIRRO Ducati ITA 172.4 +22.298
11 Cal CRUTCHLOW Honda GBR 172.0 +27.936
12 Hector BARBERA Ducati SPA 171.5 +35.712
13 Eugene LAVERTY Ducati IRL 171.3 +38.032
14 Stefan BRADL Aprilia GER 171.2 +40.094
15 Pol ESPARGARO Yamaha SPA 169.8 +59.81
16 Yonny HERNANDEZ Ducati COL 169.5 +1’04.397

Not Clasefied/Gagal Finis:

Valentino ROSSI Yamaha ITA 173.2 15 Laps
Scott REDDING Ducati GBR 171.8 15 Laps
Jack MILLER Ducati AUS 0 0
Alvaro BAUTISTA Aprilia SPA 0 0
Loris BAZ Ducati FRA 0 0

KLASEMEN MOTOGP 2017

1. Maverick VIÑALES Yamaha SPA 85
2. Dani PEDROSA Honda SPA 68
3. Valentino ROSSI Yamaha ITA 62
4. Marc MARQUEZ Honda SPA 58
5. Johann ZARCO Yamaha FRA 55
6. Andrea DOVIZIOSO Ducati ITA 54
7. Cal CRUTCHLOW Honda GBR 40
8. Jorge LORENZO Ducati SPA 38
9. Jonas FOLGER Yamaha GER 38
10. Jack MILLER Honda AUS 29
11. Danilo PETRUCCI Ducati ITA 26
12. Scott REDDING Ducati GBR 26
13. Loris BAZ Ducati FRA 19
14. Aleix ESPARGARO Aprilia SPA 17
15. Andrea IANNONE Suzuki ITA 15
16. Alvaro BAUTISTA Ducati SPA 14
17. Tito RABAT Honda SPA 13
18. Hector BARBERA Ducati SPA 12
19. Karel ABRAHAM Ducati CZE 9
20. Alex RINS Suzuki SPA 7
21. Pol ESPARGARO KTM SPA 6
22. Bradley SMITH KTM GBR 6
23. Sam LOWES Aprilia GBR 2
24. Sylvain GUINTOLI Suzuki FRA 1
25. Takuya TSUDA Suzuki JPN 0

KLASEMEN MOTOGP 2017

Jadwal MotoGP 2017 Lengkap 18 Seri

1. 27 Maret 2017 (dini hari) Qatar Qatar
2. 10 April 2017 (dini hari) Argentina de Río Hondo
3. 24 April 2017 (dini hari) America The Americas
4. 07 Mei 2017 (malam) Spain de Jerez
5. 21 Mei 2017 (malam) France Le Mans
6. 04 Juni 2017 Italy Mugello
7. 11 Juni 2017 Catalunya Catalunya
8. 25 Juni 2017 Netherlands TT Assen
9. 02 Juli 2017 German Sachsenring
10. 06 Agustus 2017 Ceko Brno
11. 13 Agustus 2017 Austria Red Bull Ring
12. 27 Agustus 2017 Great Britain Silverstone
13. 10 Sept 2017 San Marino Misano
14. 24 Sept 2017 Aragon MotorLand Aragon
15. 15 Oct 2017 Japan Twin Ring Motegi
16. 22 Oct 2017 Australia Phillip Island
17. 29 Oct 2017 Malaysia Sepang
18. 12 Nov 2017 Valenciana Ricardo Tormo

Daftar Pebalap MotoGP 2017

Repsol Honda
Marc Marquez (End of 2018)
Dani Pedrosa (End of 2018)

Movistar Yamaha
Valentino Rossi (End of 2018)
Maverick Vinales (End of 2018)

Ducati Team
Jorge Lorenzo (End of 2018)
Andrea Dovizioso (End of 2018)

Suzuki Ecstar MotoGP
Andrea Iannone (End of 2018)
Alex Rins (End of 2018)

KTM
Bradley Smith (End of 2018)
Pol Espargaro (End of 2018)

Aprilia Gresini
Sam Lowes (End of 2018)
Aleix Espargaro (End of 2018)

LCR Honda
Cal Crutchlow (End of 2017)

Marc VDS Honda
Jack Miller (End of 2017)
Tito Rabat (End of 2017)

Monster Yamaha Tech 3
Jonas Folger (End of 2017, Option 2018)
Johann Zarco (End of 2017, Option 2018)

Avintia Ducati
Hector Barbera (End of 2017)
Loris Baz (End of 2017)
Barbera will ride a GP16 and Baz a GP15.

Pramac Ducati 
Scott Redding
Danilo Petrucci
One rider will get a GP17 and then other a GP16.

Aspar Ducati
Alvaro Bautista (End of 2017)
Karel Abraham (End of 2017)

Sumber: Crash/MotoGP

Previous Post Next Post