Prediksi Manchester United vs Sunderland 26 Desember 2016

Prediksi Manchester United vs Sunderland 26 Desember 2016
Prediksi Manchester United vs Sunderland 26 Desember 2016.

Sepakbola Magz -- Manchester United menjamu Sunderland pada laga lanjutan Liga Inggris bertajuk Boxing Day di Old Trafford, Senin (26/12/2016) Pkl. 15:00 GMT atau Pkl. 22.00 WIB.

MU mengemban sejumlah misi dalam pertandingan kali ini.

Selan misi balas dendam atas kekalahan di kandang Sunderland pada laga Februari lalu, United juga mengemban misi mempertahankan trend positif setelah membukukan tiga kali kemenangan beruntun, yaitu mengalahkan Spurs, Crystal Palace, dan West Brom di laga sebelumnya.

United juga tentu ingin memberikan "hadiah kemenangan" bagi fans di Old Trafford pada laga Boxing Day yang sangat spesial.

MU diprediksi mampu mengatasi perlawanan Sundeland mengingat unggul dalam kualitas dan para pemain dalam keadaan percaya diri tinggi. Mourinho juga tampaknya sudah mulai menemukan formasi pemain yang tepat setelah meraih kemenangan tiga kali beruntun di Liga Primer.

Secara head to head, dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, kekuatan MU vs Sunderland relatif seimbang. Sunderland menang 2 kali, United menang 2 kali, dan sekali imbang.

Dalam pertemuan pertama musim ini di kandang Sunderland, Stadium of Light, 13 Februari lalu, Man United kalah 1-2, padahal pasukan Jose Mourinho sangat mendominasi jalannya pertandingan.

Dalam laga Boxing Day ini MU kemungkinan menurunkan skuad terbaiknya. Bek andalan Eric Baily dan gelandang Henrikh Mikhitaryan kemungkinan besar sudah bisa dimainkan. 

Chris Smalling yang sempat dimainkan sebagai pemain pengganti saat MU mengalahkan West Brom juga kemungkinan sudah bisa menjadi starter.

Michael Carrick dan Wayne Rooney yang terbukti bisa membawa kemenangan bagi MU kemungkinan kembali menjadi starter. Paul Pogba, Zlatan Ibrahimovic, Ander Herrera, Jesse Lingard sejauh ini dalam kondisi siap tempur, sebagaimana kiper utama MU David De Gea.

Kubu tim tamu kemungkinan menurunkan sejumlah eks pemain United yang sudah akrab dengan publik Old Trafford, yakni Donald Love, John O’Shea, dan pemain pinjaman, Adnan Januzaj. Tentu saja, publik Old Trafford juga sudah familiar dengan pelatih Sunderland saat ini, David Moyes.

Head To Head Manchester United vs Sunderland 

13-02-16 EPL Sunderland 2 - 1 Man United (L)
26-09-15 EPL Man United 3 - 0 Sunderland (W)
28-02-15 EPL Man United 2 - 0 Sunderland (W)
24-08-14 EPL Sunderland 1 - 1 Man United (D)
03-05-14 EPL Man United 0 - 1 Sunderland (L)

Lima Pertandingan Terakhir Manchester United

17-12-16 EPL West Bromwich 0 - 2 Man United
14-12-16 EPL Crystal Palace 1 - 2 Man United
11-12-16 EPL Man United 1 - 0 Tottenham Hotspur
04-12-16 EPL Everton 1 - 1 Man United
27-11-16 EPL Man United 1 - 1 West Ham

Lima Pertandingan Terakhir Sunderland

17-12-16 EPL Sunderland 1-0 Watford
14-12-16 EPL Sunderland 0-1 Chelsea
10-12-16 EPL Swansea City 3-0 Sunderland
03-12-16 EPL Sunderland 2-1 Leicester City
26-11-16 EPL Liverpool 2-0 Sunderland

Prediksi Susunan Pemain
Manchester United: David De Gea; Matteo Darmian, Chris Smalling, Eric Baily; Antonio Valencia; Michael Carrick, Ander Herrera; Henrikh Mkhitaryan, Paul Pogba, Wayne Rooney; Zlatan Ibrahimovic.

Sunderland: Pickford; Love, O’Shea, Kone, van Aanholt; Januzaj, Denayer, Ndong, Borini; Defoe, Anichebe.*

Previous Post Next Post