Mourinho Minta Pemain Manchester United Berikan Jersey kepada Fans

Mourinho Minta Pemain Manchester United Berikan Jersey kepada Fans
Sepakbola Magz -- Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, meminta seluruh pemainnya agar memberikan jersey kepada para fans yang datang ke stadion.

Instruksi itu diberikan kepada para pemain saat United dijamu West Bromwich dengan kemenangan 2-0 berkat dua gol Zlatan Ibrahimovic.

Kapten Wayne Rooney, Paul Pogba, dan Marcus Rashford pun memberikan jersey yang dikenakannya kepada fans yang ada di stadion.

Menurut Mourinho, pemberian jersey itu merupakan hadiah untuk para fans dalam rangka hadiah natal. Mourinho yakin, perkembangan timnya banyak mendapatkan dukungan dari para fans. 

"Saya minta mereka melakukan itu. Ini Natal," kata Mourinho dikutip BBC Sport. "Kaos buat fans yang datang langsung ke stadion akan bermakna banyak."

Ditegaskan, fans layak diapresiasi oleh semua pemain MU. Tanpa dukungan fans, mereka tidak akan maju.

"Saya akan serius meminta kepada para pemain untuk memberikan Jersey kepada para fans. Para fans itu sudah banyak membantu,” ujar Mourinho 

"Pemain tidak akan menyesal atau rugi jika memberikan hadiah seperti itu kepada para fans. Saya kira mereka akan bahagia menerima kado natal dari kami,” pungkas sang pelatih.

Instruksi serupa kemungkinan diberikan Mourinho saat MU menjamu Sunderland di Old Traffod dalam laga Boxing Day Liga Inggris, Senin 26 Desember 2016.*

Previous Post Next Post