Marquez Nilai Valentino Rossi Sekarang Makin Kuat

Marquez Nilai Valentino Rossi Sekarang Makin Kuat
MotoGP -- Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menilai Valentino Rossi sekarang makin kuat dan menjadi pesaing utamanya dalam perburuan gelar juara MotoGP 2016.

Rossi saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara MotoGP 2016 dengan 103 poin. The Doctor baru memenangkan GP Spanyol dan Catalunya dan tiga kali gagal finis karena masalah mesin dan jatuh.

Marc Marquez berada di posisi pertama dengan 145 poin. The Baby Alien telah memenangkan GP Argentina dan Amerika di MotoGP 2016.

Marquez menilai Rossi merupakan ancaman terbesarnya. Ia mengakui kecepatan Rossi di lintasan balap musim ini lebih baik.

Di Sirkuit Assen, Belanda, Marquez berhasil finis di posisi kedua setelah Rossi terjatuh saat memimpin lomba.

"Di Belanda, saya bisa saja terjatuh.Tetapi tim saya meminta saya untuk menyelesaikan balapan. Itu salah satu yang terpenting," kata Marquez dikutip Sport.es.

"Tahun lalu saya banyak gagal finis balapan. Saya tidak ingin mengulangi kesalahan tersebut dan belajar untuk balapan dengan aman. Apalagi kami tahu Valentino Rossi sekarang terlihat lebih kuat," lanjutnya.

Meski pesaing terdekat Marquez di klasemen saat ini bukan Rossi, melainkan Jorge Lorenzo yang ada di posisi dua, namun pebalap asal Spanyol itu melihat Rossi yang menjadi musuh terbesarnya musim ini.

"Saat ini, pebalap terkuat di trek adalah Valentino Rossi. Dia sangat konsisten. Tak peduli bagaimana pun kondisi trek, baik hujan atau kering, bahkan saat grip tak bagus, Rossi tetap bisa tampil cepat," kata Marquez.

Menurut Marquez, Rossi lebih kompetitif ketimbang tahun lalu saat hampir jadi juara dunia. Dia merasa Rossi lebih agresif dan cepat saat lomba. "Karena itu, Rossi jadi lebih banyak melakukan kesalahan," ujar Marquez.

Kecepatan dan agresivitas Rossi direspons Marquez dengan balapan yang lebih dewasa. Sadar motor Honda kalah kompetitif dari Yamaha milik Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, ia lebih realistis dalam menjalani balapan. 

Marquez lebih memilih masuk "asal finis" ketimbang memaksakan diri dan terjatuh seperti yang terlihat pada balapan basah di GP Assen. Jika mampu mempertahankan konsistensi hingga akhir musim, bukan tak mungkin Marquez kembali jadi juara dunia seperti pada MotoGP 2013 dan 2014.

MotoGP 2016 memasuk seri ke-9 di Jerman 15-17 Juli 2016. (Lihat: Jadwal MotoGP Sachsenring Jerman 2016).*


Previous Post Next Post